timesofummah.com – 7 Tips Main Mobile Legends yang Wajib Diketahui Pemula. Banyak pemain pemula di Mobile Legends yang masih belum mengetahui dasar-dasar bermain game MOBA ini. Mereka biasanya masih bermain sembarangan, dan tidak memahami elemen penting yang harus diketahui oleh para pemain MOBA.
Ada beberapa hal dasar bermain Mobile Legends untuk pemula. Hal-hal tersebut bertujuan untuk memudahkan kamu dalam memenangkan pertandingan.
7 Tips Main Mobile Legends yang Wajib Diketahui Pemula
Berikut kami rangkum, 7 tips bermain Mobile Legends yang wajib diketahui pemula.
1. Selalu Perhatikan Peta
Map adalah salah satu elemen terpenting di Mobile Legends. Kita bisa melihat icon Hero di Map, dan melihat pergerakan mereka.
Kenapa sih kamu harus selalu memperhatikan Map di Mobile Legends? Inilah alasannya.
Kita bisa memprediksi pergerakan musuh dari peta.
Perhatikan pergerakan rekan satu tim. Hal ini berguna untuk melakukan Ganking dan menghindari diri kita agar terjaring dari musuh.
Lihat waktu objektif seperti Turtle atau Lord. Jadi, jika Lord/Turtle akan segera muncul, maka cobalah untuk segera berkumpul dengan tim dan mengambil objektif.
Map juga berguna untuk melihat apakah rekan satu tim membutuhkan bantuan atau tidak saat war.
2. Pemilihan Hero META dan Non-META
Mobile Legends selalu menghadirkan Buff (penambahan) dan Nerf (pengurangan) pada setiap Hero yang ada di Mobile Legends. Ini berguna untuk menyeimbangkan permainan.
Sebagai pemula, tips bermain Mobile Legends selanjutnya yang harus kamu ketahui adalah pemilihan Hero META dan Non-META. Apa itu META? META adalah singkatan dari Most Effective Tactic Available. Jadi, Hero META adalah Hero yang paling efektif untuk digunakan karena kekuatannya yang sangat tinggi.
Sebaiknya kalian mengetahui META Heroes setiap Update Mobile Legends. Dengan mengetahui Hero META, maka kamu bisa memenangkan Lane dengan lebih mudah melawan Hero lainnya. Misalnya, Terizla mendapatkan Buff pada semua skillnya. Jadi, dia mudah untuk membersihkan Lane, dan memiliki damage yang tinggi untuk menjatuhkan musuh di awal permainan.
Nah, setelah mengetahui Hero META, kalian pasti tahu apa itu Hero Non-META di Mobile Legends. Hero – Hero Non-META adalah kebalikan dari Hero META ya. Hero ini sangat tidak efektif untuk digunakan karena kekuatannya lebih kecil dari hero lainnya.
Sebenarnya kalian boleh saja menggunakan META Heroes, namun akan ada resiko dimana Hero ini sulit untuk farming dengan aman di awal permainan.
3. Ganking
Sering kita perhatikan bahwa para pemula di Mobile Legends tidak mau melakukan ganking (mengerang musuh). Para pemula ini hanya fokus berada di jalur mereka tanpa peduli dengan rekan satu tim mereka.
Coba ajak rekan satu tim untuk mengeroyok musuh yang berada di lane atas atau bawah. Cobalah untuk melakukan Combo dengan rekan satu tim agar musuh bisa jatuh dalam satu serangan.
Misalnya Tank kamu adalah Franco yang memiliki Ultimate untuk menggigit musuh dan menghentikan pergerakannya. Kemudian, Franco datang ke Lane kamu. Cobalah untuk memancing musuh ke arah Franco, sehingga Franco dapat menggigit musuh dan kamu hanya memberikan damage tambahan. Lebih efektif daripada kamu bermain sendiri.
Jika kamu berada di lane atas atau bawah dan berada dalam posisi menang dari hero musuh yang ada di lane tersebut, coba ganking ke arah mid lane. Hal ini tentunya akan sedikit membantu sobat kita.
4. Memilih Barang yang Tepat
Nah, setelah mengetahui pemilihan Hero META yang bagus di Mobile Legends, maka kamu harus mengetahui item yang tepat untuk Hero kamu gunakan. Item yang berguna untuk membuat Hero kamu memiliki Damage yang lebih tinggi.
Jika pemilihan item salah, maka kemungkinan besar Hero kamu tidak akan terlalu efektif untuk digunakan. Misalnya kamu ingin menggunakan Hanabi tapi malah membeli Item Lifesteal. Faktanya, Hanabi memiliki pasif yang tidak cocok untuk menggunakan Item Physical Lifesteal. Tentu saja Gold kamu akan terbuang percuma karena kamu salah membeli item.
5. Memprediksi Pergerakan Musuh
Tips bermain Mobile Legends selanjutnya adalah kamu harus paham untuk memprediksi pergerakan musuh. Dengan mengetahui pergerakan musuh, kamu bisa menghindari Ganking.
Misalnya, musuh telah menghilang dari Lane Mid. kamu harus mulai berhati-hati dan berpikir “sepertinya musuh akan ganking ke arah lane saya”. Jadi mulailah bermain dengan hati-hati, dan jangan terlalu jauh ke arah musuh.
Atau, semua musuh telah menghilang dari Lane. Tidak ada tande-tande musuh. Jadi, jangan hanya masuk ke semak-semak. Bisa jadi musuh sedang menunggumu disana untuk melakukan kombo spesialnya.
6. Counter Hero
Nah, tips ke 6 main Mobile Legends adalah dengan melakukan Counter Hero. Hal ini akan menangkal efektifitas Hero musuh. Misalnya musuh menggunakan Hero Nathan. Maka kamu bisa
menggunakan Counter Natan seperti Franco, Fanny dan sebagainya. Tentunya dengan Counter Hero ini, setidaknya rekan satu tim kita akan aman dari serangannya.
7. Pengambilan Keputusan
Menentukan pilihan yang tepat harus diketahui oleh para pemain Mobile Legends, ya. Apa pilihan yang tepat untuk para pemain Mobile Legends tersebut? Berikut akan kami jelaskan satu persatu yang mungkin bisa membantu kamu membayangkannya.
Saat musuh berada di 4 lane atas, sedangkan kamu berada di lane bawah, kamu bisa mulai bergerak ke Mid Lane untuk mendorong Minion ke turret musuh. Jadi, kita bisa mendapatkan Turret Mid dengan mudah tanpa ada yang menjaga.
Nah, ada serangan dari Lord, coba pilih untuk menghancurkan Lord dari musuh terlebih dahulu daripada perang. Soalnya, semakin cepat Lord jatuh, Minion akan semakin kecil nantinya.
3 rekan satu tim kita terjatuh, jadi kamu bisa langsung mengambil keputusan untuk membersihkan Minion musuh. Ini berguna agar musuh tidak bisa push turret kita.
Nah itulah 7 tips bermain Mobile Legends yang wajib diketahui oleh para pemula. Dari semua tips ini, mana yang sering kamu lupakan brott? Silahkan komen dibawah ya.